Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PERAN SERTA REGU MELATI PANGKALAN SMP NEGERI 2 TUNGKAL JAYA DALAM KEGIATAN JAMBORE RANTING KE-IV, TANGGAL 11-15 AGUSTUS DI BUMI PERKEMAHAN PANDU KINASIH

PERAN SERTA REGU MELATI PANGKALAN SMP NEGERI 2 TUNGKAL JAYA DALAM KEGIATAN JAMBORE RANTING KE-IV, TANGGAL 11-15 AGUSTUS DI BUMI PERKEMAHAN PANDU KINASIH

Gapuratuja.blogspot.com 



PERJALANAN MENGIKUTI PERKEMAHAN JAMBORE RANTING IV 
dan HUT PRAMUKA ke-61


        Pada hari kamis tanggal 11 agustus 2022 saya dan kawan kawan berangkat ke bumi perkemahan pandu kinasih. Kami mengikuti perkemahan Jambore Ranting ke-IV. Kami naik dam truck untuk menuju ke bumi perkemahan. Saat diperjalanan kami saling bercerita, benyanyi, dan melakukan yel-yel untuk memperamai suasana. Saat di jalan, ada teman kami yang tertidur, memakan jajan dan ada yang terjungkal kebelakang karena supir mengerem tapi dia baik-baik saja. Perjalanan kami kurang lebih memakan waktu 1 jam. Setelah sampai di buper, para pinru dari regu kami  meminta petak perkemahan ke panitia yang bertugas dan sisannya membantu menurunkan barang dari mobil. Saat menurunkan barang, cuaca terasa sangat panas. Setelah beberapa menit kemudian, pinru kembali dan memperi tahu lapak kemah yang akan kami gunakan. Lapak kemah regu putra ada di bagian paling ujung didekat kolam dan lapak kemah regu putri terletak dibagian depan dekat kantor sekretariat. Setelah itu kami lanjut memindahkan barang-barang dari lapangan menuju kelapak perkemahan yang sudah disediakan. 
        Setelah selesai memindahkan barang, kami pun mendirikan tenda bersama-sama. Setelah selesai mendirikan tenda, kami lanjut memasukkan barang-barang yang telah kemi pindahkan menuju ke dalam tenda. Lanjut, setelah itu kami pun makan bersama. Setelah makan bersama, kami lanjut mendirikan tenda dapur.  Setelah mendirikan dapur, ada teman kami dari regu putra yang kehilangan tas. kami mencarinya diseluruh area tenda dan bertanya pada tenda sebelah. Lalu dia melapor ke sekretariat untuk mencari tas miliknya. Tetapi setelah di cari, ternyata tas tersebut ada di dalam tenda regu putri. 
        Setelah itu, kami lanjut menyusun peralatan memasak. Mulai dari kompor, rak piring, memasang gas, dan lain-lain. Setelah itu, teman kami dari regu putra membuat lubang cucian piring. Setelah itu kami melakukan istirahat.
        Lanjut disore harinya, kami pun membagi tugas. Ada yang mandi, ada membersihkan tenda, dan yang memasak. Setelah itu kami pun makan bersama. Lanjut, pada malam hari, kami menonton acara pentas seni, acara tersebut berlangsung sangat meriah. Lalu setelah menonton pentas seni, kami pun puleang ke tenda dan beristirahat tidur. Beberapa diantara kami sudah ada yang tidur dan ada yang belum tidur. pada saat teman kami tidur, ada teman kami yang mendengkur. Tapi anehnya, saat diesel mati, teman kami pun ikut berhenti mendengkur. Kami yang mendengarnya pun sontak tertawa karena keanehan tersebut. 
        Pada pagi harinya, kami melakukan senam pagi. Tetapi ada 1 teman kami yang tidak ikut senam pagi dikarenakan tangannya sakit. Pada saat senam pagi, ada teman kami yang berteriak tidak jelas. Setelah melakukan kegiatan senam pagi, kami pun lanjut sarapan pagi. Setelah sarapan pagi, kami melakukan istirahat sejenak dan melanjutkan apel pagi. Setelah itu, kami pun lanjut bercerita dan berbagi pengalaman satu sama lain. Setelah itu ada teman kami yang meniguti lomba MTQ, adzan menyanyi solo, LTBB, dan hasta karya. 
        Setelah selesai melakukan perlombaan kami pun berkumpul di dalam tenda untuk beristirahat. Selesai istirahat, kami pun berbagi tugas. Ada yang membersihkan tenda, ada yang memasak, dan ada yang mandi. lalu saat semua selesai. Teman kami pun melakukan lomba pentas seni. Saat teman kami melakukan pentas seni, hujan pun turun. Kami langsung bergegas menuju ke tenda dan memindahkan barang-barang yang kehujanan. Karena hujannya sangat lebat, dapur kami hancur. Dan kami langsung merapikan dan meneduhkan semua yang ada di dapur.
        Setelah itu, kami langsung tidur ditenda. Saat kami tidur, air hujan merembes merembes ketenda kami yang dibagian lantai. karena ada parit dibawah tenda kami. Lalu teman kami dari regu putra pun membuat parit untuk mengalirkan air ke arah lain. Lalu setelah itu kami pun masuk ke tenda. Saat kami ada di dalam tenda, regu dari gudep lain mengungsi ke tempat pengungsian dikarenakan banjir. tenati saya dan yang lainnya tetap ada di tenda karena tenda kami aman dan tidak kebanjiran. lalu beberapa menit kemudian, ada teman kami yang buang angin. Angin yang dikeluarkan sangat bau. tetapi saat ditanya, tidak ada yang mau mengaku. 
        Lanjut dipagi hari, saat kami bangun udara terasa sangat dingin. Lalu kami pun lanjut memperbaiki tenda kami yang hancur karena hujan semalam. Setelah itu, kami lanjut sarapan pagi. setelah selesai, kami ingin mengikuti apel pagi tetapi kami terlambat. Lanjut, beberapa teman kami bersiap untuk mengikuti hiking. Tetapi, beberapa saat kemudian ada pemberitahuan hiking ditiadakan. 
        lanjut, saat tidak ada kegiatan, kami berfoto bersama. Setelah beberapa saat kemudian, ada pemberitahuan bahwa hiking diganti menjadi pariwisata. Teman kami yang akan mengikuti pariwisata langsung berkumpul dilapangan utama dan melaksanakan senam maumere. Selesai senam, mereka lanjut menunggu mobil pariwisata. Karena kendaraannya digunakan secara bergantian, mereka pun menjadi menunggu sangat lama. Saat sedang menunggu kendaraan, ada orang tua dari teman kami yang berkunjung. Setelah beberapa saat, giliran naik mobil pun tiba. Dan teman kami lanjut menaiki mobil pariwisata dan menuju ketempat pariwisata. 
        Saat teman kami melakukan pariwisata, saya dan teman-teman yang tidak ikut lanjut mendirikan jemuran tambahan dan memasak. Setelah itu kami pun bermain bersama dan bercerita. Lalu beberapa saat kemudian, orang tua dari teman kami yang berkunjung pun pulang. Setelah beberapa saat, kami pun tidur siang. Lalu kami bangun karena kepanasan. Dan beberapa saat kemudian, saya pun mengikuti lomba TIK. Disaat awal perlombaan, saya sedikit kebingungan. Tetapi ada kakak panitia yang membantu saya. Lalu saat saya sedang mengikuti limba TIK, langit ,mejadi mendung. Lalu pada jam 18.00 lomba di hentikan sejenak karena waktu adzan magrib untuk melaksanakan sholat telah tiba. 
        Setelah sholat isya, lomba dilanjutkan. Ada peserta yang sudah memakai busana untuk acara pentas seni dan ada kakak panitia yang berbicara menggunakan mic mengenai busana yang dia kenakan. Setelah beberapa menit kemudian, saya sepertinya kehabisan kata-kata tetapi, untung saja tidak. Lalu beberapa saat kemudian, acara pensi akan dimulai, dan ada kakak panitia yang bernyanyi lagu Indonesia Pusaka dan setelah menyanyikan lagu Indonesia Pusaka, kakak panitia lanjut menyanyikan lagu Himne Pramuka. Setelah selesi bernyanyi, kami berdoa bersama untuk kelancaran perlombaan. Saat pensi dimulai, jambore ranting Tungkal Jaya, ceria, berdedikasi, dan berprestasi. Acara prtama di tampilkan oleh peserta dari SDN 2 Bero Jaya. Tarian yang ditampilkan sangat indah. Lalu kami bertepuk tangan. Lalu dilanjutkan penampilan dari SMPN 5Tungkal Jaya .Eummm mungkin itu saja cerita dari saya, karena saya sudah kehabisan kata-kata.

Regu : Melati
Pangkalan : SMPN 2 Tungkal Jaya
Nama : Fiorenza Amelia Putri

Posting Komentar untuk "PERAN SERTA REGU MELATI PANGKALAN SMP NEGERI 2 TUNGKAL JAYA DALAM KEGIATAN JAMBORE RANTING KE-IV, TANGGAL 11-15 AGUSTUS DI BUMI PERKEMAHAN PANDU KINASIH "